Kumandang informasi

Usai Terima Bansos Beras 10 Kg di Desa Karyabuana, Ratusan KPM Tersenyum Manis

PANDEGLANG, BANTEN – Tampak terlihat senyum manis dari ratusan Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Desa Karyabuana usai mendapatkan beras 10 Kg dari Bansos Pemerintah.

“Mereka terlihat senyum-senyum ketika pulang ke rumahnya sambil membawa sekarung beras 10 Kg dari Desa Karyabuana Kecamatan Cigeulis,” ucap Warga disitu, Sabtu 16 Maret 2024.

Jubaedah warga Kampung Situ saat ditanya dia mengaku gembira dan senang karena terdaftar sebagai Keluarga Penerima manfaat (KPM ), dan kini dirinya telah mendapatkan Beras 10 Kg.

“Kami sangat terbantu dengan adanya bantuan beras ini, terlebih saat ini masa sedang paceklik,” katanya sambil tersenyum manis di hadapan media didampingi Kurniah.

Sementara H. Doni Romadoni sekdes didampingi Tajudin beserta Kasi Kesejahteraan Sosial Kecamatan, Babinsa, Bhabinkamtibmas mengawal pembagian Bansos beras itu sampai selesai.

“Alhamdulillah di Desa Karyabuana lancar pembagian berasnya semua tepat sasaran dan kondusif tentunya sesuai Bye Name Bye Address (BNBA),” tandasnya Doni Sekdes Karyabuana

Dikatakan Sekdes Karyabuana, dari 412 KPM satu-persatu dipanggil oleh petugas untuk mengambil beras yang sudah disiapkan dalam karung ukuran 10 Kg.

“Dari sekian banyaknya KPM yang datang ke kantor desa mereka semuanya tertib, sehingga pembagian lancar dan kondusif,” kata Doni menambahkan. (Red).

Berita Terbaru