Kumandang informasi

Tahun 2025 Pemdes Saketi Prioritaskan Pembangunan Infrastruktur Jalan

Pjs, Kades Saketi, Supani. (Foto:Istimewa).

 

PANDEGLANG, BANTEN – Pemerintah Desa (PEMDES) Saketi Kecamatan Saketi Kabupaten Pandeglang Provinsi Banten, terus menunjukan komitmennya dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui pembangunan infrastruktur jalan. Salah satu prioritas utama tahun 2025 ini adalah pembangunan jalan dan perbaikan jalan lingkungan.

PJS (Pejabat Sementara) Kepala Desa Saketi Supani saat dikonfirmasi menaranews.com mengatakan tahun ini Dana Desa tahap satu kita prioritaskan pada pembangunan infrastruktur jalan lingkungan.

“Kita prioritas kan yang paling utama itu jalan yang belum pernah tersentuh pembangunan dan yang sudah rusak jalanya,” kata Supani Senin 22 April 2025.

Supani menjelaskan pembangunan jalan lingkungan ini sudah kita realisasikan di lima titik lokasi, yaitu di Kp.Saketi Pasir RT 03 RW 01. RT 01 RW 01 dan RT 02 RW 01, serta di Kp. Kebon Pinang RT 21 dan RT 08 RW 03.

“Warga juga merasa gembira dan program ini mendapatkan dukungan penuh dari Warga yang selama ini mengeluhkan kondisi jalan, dan Alhamdulillah, proses pengerjaan sudah 80% berjalan dan hampir selesai,” jelas Supani. (Ryan/Red).

Berita Terbaru